Type Here to Get Search Results !

ANTARA BENAR,MERASA BENAR DAN PAHAM

0

ANTARA BENAR ,MERASA PALING BENAR DAN PAHAM

.

Oleh Von Edison Alouisci

.

TO THE POINT

.

Menjadi Benar itu penting, namun Merasa Paling Benar itu tidak baik.

.

Kearifan akan membuat seorang menjadi Benar, bukan Merasa Benar.

.

Perbedaan Orang Benar dan Orang Yg Merasa Benar :

Orang Benar, tidak akan berpikiran bahwa ia adlh yg paling benar.

.

Sebaliknya orang yg merasa benar, di dalam pikirannya hanya dirinyalah yg paling benar.

.

Orang Benar, bisa menyadari kesalahannya.

.

Sedangkan Orang Yg Merasa Benar, merasa tidak perlu untuk Mengaku Salah.

.

.Orang Benar, setiap saat akan introspeksi diri dan bersikap Rendah Hati.

.

Tetapi Orang Yg Merasa Benar, merasa tidak perlu introspeksi. Karena merasa sudah benar, mereka cenderung Tinggi Hati.

.

Orang Benar memiliki Kelembutan Hati. Ia dapat menerima masukan dan kritikan dari siapa saja, sekalipun itu dari anak kecil.

.

Orang Yg Merasa Benar, Hatinya Keras. Ia sulit untuk menerima nasihat dan masukan apalagi kritikan.

.

Orang Benar akan selalu Menjaga Perkataan dan Perilakunya, serta berucap Penuh Kehati-hatian.

.

Orang Yg Merasa Benar : berpikir, berkata, dan berbuat sekehendak hatinya, tanpa pertimbangan/pedulikan perasaan orang lain.

.

Pada akhirnya, orang Benar akan dihormati, dicintai dan disegani oleh hampir semua orang.

.

Sedangkan orang yg Merasa Benar Sendiri hanya akan disanjung oleh mereka yg berpikiran sempit, dan yg sepemikiran dgnnya, atau mereka yg hanya sekedar ingin memanfaatkan dirinya.

.

Mari terus memperbaiki diri untuk bisa Menjadi Benar, agar tidak selalu Merasa Benar.

.

Untuk mengerti BAHWA diri kita BENAR maka modal dasarnya adalah PAHAM ILMUNYA.

.

Untuk paham ilmu..maka harus teliti.cermat dan mengasah otak dgn keseriusan tinggi bukan hanya TERIMA SUDAH MASAK

.

Ada berapa tingkatan BAGAIMANS YG DI SEBUT PAHAM.

.

Perhatikan baik baik hal berikut :

.

" Tingkat terbawah dalam ilmu adalah paham. Ini wilayah kejernihan logika berfikir dan kerendahan hati. Ilmu tidak membutakannya, malah menjadikannya kaya.

.

Tingkat ke dua terbawah adalah kurang paham. Orang kurang paham akan terus belajar sampai dia paham. Ia akan terus bertanya untuk mendapatkan simpul pemahaman yang benar.

.

Naik setingkat lagi adalah mereka yang salah paham. Salah paham itu biasanya karena emosi di-kedepankan, sehingga ia tidak sempat berfikir jernih. Dan ketika mereka akhirnya paham, mereka biasanya meminta maaf atas kesalah-pahamnya. Jika tidak, ia akan naik ke tingkat tertinggi dari ilmu.

.

Nah, tingkat tertinggi dari ilmu itu ialah gagal paham. Gagal paham ini biasanya lebih karena kesombongan. Karena merasa berilmu, ia sudah tidak mau lagi menerima ilmu dari orang lain. Ia selalu merasa cukup dengan pendapatnya sendiri. Parahnya, ia tidak menyadari bahwa pemahamannya yang gagal itu menjadi bahan ketawaan orang yang paham. Ia tetap dengan dirinya bangga dengan ke-gagal pahamannya..."

.

"Kok paham ada di tingkat terbawah dan gagal paham di tingkat yang paling tinggi ? Apa gak terbalik ?"

.

Temanku tersenyum. Sepertinya ini momen yang menarik baginya.

.

"Orang semakin paham akan semakin membumi. Ia menjadi bijaksana karena akhirnya ia tahu bahwa sebenarnya ia tidak tahu apa-apa. Ia terus menerima darimana-pun ilmu datangnya. Ia tidak melihat siapa, tetapi apa yg disampaikan. Ia paham, ilmu itu seperti air dan air hanya mengalir ke tempat yang lebih rendah. Semakin ia merendahkan hatinya, semakin tercurah ilmu kepadanya.

.

Sedangkan gagal paham itu ilmu tingkat tinggi. Ia seperti balon gas yang berada di awan. Ia terbang dengan kesombongannya. Masalahnya, ia tidak mempunyai pijakan yang kuat, sehingga mudah ditiup angin tanpa mampu menolak. Akhirnya ia terbawa kemana2 sampai terlupa jalan pulang. Ia tersesat dengan pemahamannya dan lambat laun akan di-binasakan oleh kesombongannya.."

.

Ah aku mengerti sekarang...

.

"Jadi yang perlu diingat, akal akan berfungsi dengan benar ketika hatimu rendah. Ketika hatimu meninggi, maka ilmu juga-lah yang membutakan si pemilik akal.."

.

Kuangkat secangkir kopi untuk temanku ini. Ternyata disitulah kuncinya.

.

"Lidah orang bijaksana berada di dalam hatinya, dan hati orang dungu berada di belakang lidahnya.."

.

"Ilmu itu open ending. Makin digali makin terasa dangkal. Jd klu ada org merasa sdh tau segalanya berarti tidak tau apa apa...dan seperti awal bahasan diatas bahwa jangan merasa yakin diri benar sedang ilmunya belum paham krn byk hal yg belum di gali.

.

JANGAN MUDAH MERASA PALING BENAR,MERASA PALING PAHAM SEDANG DIRI MASIH MENCARI ILMU DARI ORANG LAIN.

.

"Diatas langit masih ada langit"

.

jgn pernah tersirat secuil kesombongan dan riya dalam hati sedang masih banyak orang kita lihat seperti biasa namun ilmunya jauh lebih tinggi dan punya pengalaman luas yg tdk penah kita alami.

Jadi tetaplah mencermati apa yg disampaikan orang lain krn belum tentu kita mengerti dan kita pelajari dgn teliti.

.

"INTROPEKSI DIRI LEBIH BAIK"

.

Intaha.

.

By.Von Edison Alouisci.

at kingstones street Tgl 3.8.2016

.

Kontak :

Official LINE ID @cpu9611

WA +6281273311201

BBM 54CB428E

IG @von.edison.alouisci

Twitter @von _edison

FB. www.facebook.com/von.edison.alouisci

BLOG :

www.v-e-alouisci.blogspot.com

www.vonedison.blogspot.com

Posting Komentar

0 Komentar

Top Post Ad

Below Post Ad